IN HOUSE TRAINING BUILDING INFORMATION MODELING SMK N 2 KLATEN
Zamil Consulting telah menyelenggarakan kegiatan In House Training Building Information Modeling (BIM) pada tanggal 10-12 November. Berlokasi di SMK N 2 Klaten, In House Training ini diikuti oleh para guru SMK N 2 Klaten.
Adapun jumlah peserta dari In House Training BIM ini yaitu sebanyak 10 orang. Seluruh peserta tersebut merupakan guru di SMK N 2 Klaten yang terdiri dari berbagai jurusan antara lain Jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (DPIB) serta Konstruksi Gedung & Sanitasi Perawatan (KGSP).
In House Training yang berlangsung selama 3 hari tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan, wawasan, serta upgrade skill para guru SMK N 2 Klaten mengenai Building Information Modeling.
Terlebih saat ini, sistem BIM menjadi trend di kalangan industri konstruksi karena keefektifan dan keefisiennya dalam melakukan pemodelan. Selain itu, SMK N 2 Klaten juga berharap setelah training ini nantinya para guru akan mampu mendeliver ilmu mengenai BIMnya kepada para siswa.
Guru yang upgrade skill BIM ini menjadi langkah yang cukup baik dalam pengembangan pendidikan di lingkungan sekolah. Mengingat saat ini cukup banyak perusahaan konstruksi atau BUMN besar yang membutuhkan SDM yang mampu dan cakap menggunakan BIM.
Para peserta In House Training SMK N 2 Klaten belajar mengenai BIM mulai dari tahap basic sampai dengan advanced. Para peserta juga aktif mengikuti kelas serta antusias bertanya dengan trainer. Berikut beberapa keseruan para peserta In House Training BIM.
Zamil Consulting akan terus membantu institusi pendidikan – institusi pendidikan di Indonesia dalam rangka meningkatkan skill baik bagi para guru maupun siswanya.
Apakah sekolah Anda selanjutnya yang akan bekerjasama dengan Zamil Consulting untuk melakukan In House Training guru maupun siswanya?
Pada tanggal 13-15 Desember 2019, Zamil Consulting mengadakan in house training bekerja sama dengan Balai Pengkajian Dinamika Pantai BPPT Yogyakarta. In house training ini dilakukan selama 3 hari dengan durasi setiap harinya berlangsung selama 8 jam. In house training ini diikuti oleh 12 orang peserta, yang ke semua peserta tersebut adalah pegawai dari Balai Pengkajian Dinamika Pantai BPPT Yogyakarta bidang Struktur.
Trainer dari In House Training SAP2000 ini yaitu Bapak Purbolaras Nawangalam, S.T. M.Eng. Beliau merupakan alumni sarjana dan master di Jurusan Teknik Sipil, Universitas Gadjah Mada. Beliau telah aktif menjadi trainer SAP2000 sejak tahun 2007 . Hingga saat ini beliau masih aktif menjadi trainer/instruktur Pelatihan SAP2000. Mulai dari menjadi trainer di Zamil Consulting, permintaan berbagai perusahaan seperti Kaltim Prima Coal, Holcim, Pertamina, maupun dengan institusi pendidikan seperti Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada. Selain aktif menjadi trainer, beliau juga aktif dalam menulis buku. Beberapa buku yang beliau tulis diantaranya buku Desain Struktur Bangunan Bagian 1, Belajar SAP2000 Seri 2, Belajar SAP2000 Seri 1, dan buku yang akan segera terbit yaitu Belajar SAP2000 Seri 3.
Adapun materi yang disampaikan dalam In House Training tersebut diantaranya :
1. Analisis Struktur Statik 2 Dimensi (Hari 1)
Modelling struktur 2D dengan elemen frame
Input material properties & frame elemen
Pembebanan dengan joint load, frame load
Structure Analysis Monitor
Tampilan keluaran secara visual dan tabulasi data
Interpretasi output
2. Analisis Struktur 3 Dimensi (Hari 1)
Modelling 3D dengan elemen frame dan shell
Pembebanan lantai otomatis uniform to frame
Structure Analysis Monitor
Tampilan keluaran secara visual dan tabulasi data
Interpretasi output
3. Analisis Beban Gempa (Hari 2)
Modelling 3D dengan elemen frame dan shell
Aplikasi SNI Gempa 1726 – 2012 pada struktur
Analisis Struktur Statik Ekuivalen
Analisis Struktur Dinamik
Tampilan keluaran secara visual dan tabulasi data
Interpretasi output
4. Desain Struktur Otomatis (Hari 2)
Proses desain otomatis
Pemilihan profil optimum
Verifikasi keamanan elemen struktur
Pemilihan kombinasi pembebanan untuk desain
Setting code / peraturan
5. Analisa Jembatan (Hari 3)
Elemen Frame & Truss
Analisis & Desain Struktur Baja
Beban Bergerak (Moving Load)
Struktur Truss Kuda-kuda Atap
Struktur Frame Portal
Struktur Balok Baja Sendi-Rol
Struktur Jembatan Rangka Baja
Interpretasi Output
Desain Struktur Baja Profil Terpilih
Desain Profil Baja Auto Selection
Tujuan dari In House Training ini yaitu :
Peserta dapat melakukan pemodelan struktur secara 3 dimensi dengan mudah dan akurat sehingga dapat meminimalisir faktor kesalahan oleh manusia (minimize human error).
Peserta dapat memahami dasar-dasar (basics), konsep dan alasan dalam pemilihan suatu metode pemodelan terkait dengan kaidah analisis struktur yang benar dan wajar.
Peserta dapat melakukan analisis secara statik dan dinamik secara tepat, mulai dari tahap awal (input) sampai pada pembacaan dan interpretasi hasil (output).
Peserta dapat melakukan proses desain struktur secara otomatis dan optimal.
Metode yang digunakan dalam In House Trainingini yaitu dengan metode presentasi, diskusi, simulasi, studi kasus dan evaluasi. Tak hanya itu, In House Training ini juga menggunakan metode praktek langsung yang membuat peserta lebih paham dengan materi yang diberikan. Melalui metode tersebut, peserta dapat dengan antusias mengikuti in house training SAP2000 tersebut.
Beberapa testimoni yang diberikan diantaranya :
“Assalamu’alaykum warrahmatullah wabarakatuh. Horas ! Selamat sore, perkenalkan saya Catur dari BPPT. Saya disini selaku kepala Lab BPPT untuk daerah Jogja mengikuti pelatihan Zamil ini merasa sangat terbantu , diantara temen-temen ini kan semuanya teknik sipil, saya teknik perkapalan , jadi ini pengalaman baru buat saya. Hari ini luar biasa, saya dapat sertifikat juga, bukti bahwa saya lulus dan saya nggak ngantuk waktu pelatihan. Selama pelatihan, trainernya ok, administrasinya ok, semuanya ok. Terima kasih. Horas ! Wassalamu’alaykum warrahmatullah wabarakatuh.”